Buser jurnalis Nusantara.com||
Kayen -Pati,Gerak cepat petugas BPBD Kab. Pati, Bersama Polsek Kayen melaksanakan monitoring pencarian diduga orang hilang akibat tenggelam setelah turun hujan pada hari Jumat tanggal 11 April 2025 sekitar pukul 16.00 WIB.
Identitas orang yang dicari: SUMIJAN bin PARMAN, laki-laki lahir di Pati 6 Maret 1945, Islam, Petani/Pekebun, alamat Desa Slungkep RT 002 RW 001 Kecamatan Kayen Kabupaten Pati, NIK 3318020603450001.
Adapun Kronologinya: Pada pagi hari tadi korban Sdr. SUMIJAN meminjam tangga ke tetangga depan rumahnya bernama PAK SUBETO dimana tangga tersebut katanya mau dipakai untuk nebang bambu di pinggir sungai sebelah kanan rumahnya. Setelah mendapat pinjaman tangga, pagi tadi tangga dimaksud hanya disandarkan di rumpun bambu pinggir kali sebelah kanan rumah saja dan belum sempat dipakai untuk mengambil bambu. Setelah sore tadi turun hujan saat itu korban Sdr. SUMIJAN sedang ngobrol sama Sdr. SUBETO, dirinya pamitan mau nengok tangga yang dipasangnya tadi pagi mau diikat biar tidak terbawa air banjir. Namun lama setelah hujan reda, korban Sdr. SUMIJAN tidak kunjung kembali ke rumah sehingga ada dugaan korban Sdr. SUMIJAN ini tenggelam ikut terbawa arus sungai saat dirinya menata tangga yang semula dipasangnya tadi.
Tempat kejadian di Alur Sungai: Slungkep (TKP) - Sumilir - Landoh - Guder sebelah SMP 1 Kayen - arah Srikaton. Hingga berita ini diterbitkan korban belum ditemukan.berlanjut ....(kunarso)
Tags
kabar Polri-TNI