Buser jurnalis Nusantara.com||
PATI – Suasana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pati penuh semangat dengan digelarnya Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61. Berbagai perlombaan seperti volly antar WBP, badminton antar pegawai, catur, tennis meja, dan karaoke sukses menyita perhatian dan membawa kegembiraan bagi seluruh peserta. Jum'at, (11/04/2025).
Kepala Lapas Pati, Suprihadi, menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan hiburan serta memperkuat kebersamaan di dalam lapas.
“Kami ingin menciptakan lingkungan positif agar WBP bisa menyalurkan energi mereka dalam kegiatan yang bermanfaat,” ujarnya.
Pegawai lapas, Rudy Hermawan, yang ikut bertanding di cabang badminton, juga merasakan manfaat dari acara ini.
“Ini bukan sekadar lomba, tapi juga ajang mempererat hubungan antarpegawai dan WBP,” katanya.
Sementara itu, salah seorang WBP bernama juga mengaku sangat antusias.
“Rasanya seperti lupa sejenak dengan rutinitas. Senang bisa ikut bersaing dan bersenang-senang,” tuturnya.
Porseni HBP Ke-61 di Lapas Pati membuktikan bahwa pemasyarakatan bukan hanya pembinaan, tetapi juga membangun kebersamaan dan semangat sportivitas di dalam Lapas. (Kwt/red )
Tags
Pemerintahan